Tuesday, June 3, 2014

membuat taman sayur dirumah yuks...

Posted by Unknown On 1:31 AM | 4 comments
"Empat sehat lima sempurna" masih ingat slogan ini ?
"Empat sehat lima sempurna" adalah asuapan makanan yang mengandung karbohidrat, protein, vitamin yang berwujud makanannya bisa seperti nasi, sayuran, daging/ikan, buah-buahan serta ditambahkan dengan susu. 
Salah satu unsur dari "Empat sehat lima sempurna" adalah sayuran serta buah. 
Berawal dari keinginan mengkonsumsi sayuran organik tiap hari, namun harga sayuran organik tentunya tidak semurah sayuran non organik, oleh karena itulah kami mencoba menanam sayuran sendiri dirumah yang tidak terkontaminasi pestisida.

hasil panen dari taman sayur
Sayuran pada  umumnya ditanam disawah, ladang serta pekarangan rumah, lalu bagaimana kalau kita tidak punya pekarangan yang luas apalagi sawah ? Kami mencoba menganti taman yang biasa berisi bunga diganti dengan tanaman sayuran.
Sebagian orang yang mempunyai sisa lahan dirumah memilih membuat taman yang berisi bunga nan cantik. Kalau hanya menanam bunga ditaman, maka hanya dapat dilihat tanpa bisa memanfaatkan. Mungkin ada baiknya Anda Dengan membuat taman sayur, kita tidak perlu lagi pergi pasar untuk sekedar membuat sayur bayam, tinggal petik saja ditaman sayur dirumah.
Macam - macam sayuran yang pernah kami tanam dirumah :
# bayam
# terong
# tomat
# manisah
# sawi manis
# Sawi putih
# brokoli
# kemangi
# pare
# Ketimun
# Katu
# Kubis merah
# Kenikir
# pakcoy
..........

Untuk tanaman sayur di griyadayandra, ditanam menggunakan beberapa cara yaitu :
  • konvesional
Teknik konvensional yang dimaksud adalah menanam sayuran dengan menggunakan media tanah seperti biasa dilakukan oleh petani. Sayuran yang kami tanam tidak menggunakan pestisida  untuk mengusir hama. Cara aman untuk menggunakan daun sirsat.
 
sayur sawi didepan pagar depan rumah


sayur sawi dan sawi putih
 Sayur sawi putih yang kami tanam tidak bisa menghasilkan warna putih serta daunnya terbuka lebar, hal ini disebabkan suhu disekitar rumah kami kurang dingin sehingga hasilnya tidak maksimal.
sayur sawi tumbuh subur ditanah

Sayur sawi tumbuh subur ditanah, sayur sawi sebagian kami biarkan berbunga untuk kemudian hari digunakan sebagai benih sawi. 
Hidroponik adalah  budidaya tanaman yang memanfaatkan air dan tanpa menggunakan tanah sebagai media tanam. Nutrisi/pupuk untuk asupan makanan ke tanaman bisa menggunakan nutrisi hidroponik mix AB atau pupuk  majemuk yang dicampurkan ke air. 
slada hidroponik dalam pipa




Sayur slada ditanam menggunakan wadah pipa yang dilubangi pada sisi atasnya, dan diisi media air. Pipa dipasang pada sisi samping carport depan rumah.
sawi dengan sistem hidroponik

Aquaponik adalah teknik bercocok tanam dari kombinasi antara aquaculture dan hidroponic. Aquaponik integrasi siklus antara aquaculture dan hidroponik, air yang digunakan sebagai media hidup ikan dialirkan dan dimanfaatkan oleh tumbuhan dan dikembalikan lagi airnya kedalam wadah ikan. Dan air yang dikembalikan ini sudah diperkecil kadar nitratnya oleh tumbuhan. Air dalam wadah ikan mengandung amonia dari hasil metabolisme ikan yang dikeluarkan bersamaan kotoran ikan.
taman aquaponik
Taman sayur yang terintegrasi dengan kolam ikan mungil.Dengan sistem aquaponik dikolam kami dapat menanam tomat, kangkung, pakcoy, sawi putih, bunga kol (cauiflower), tomat dan sawi putih.
::: Taman sayur vertikal ::: 
Taman sayur ini disusun secara vertikal dengan menempelkan sayuran  ke dinding, sisi anak tangga maupun bawah tangga.Hal ini sangat menghemat lahan serta dapat memperindah rumah kita dan tentunya sayuran sehat kita dapat konsumsi secara gratis.
sayuran ditanam dibawah tangga

slada mengantung disisi tangga
 
sawi didinding


 Keempat contoh tanaman vertikal diatas menggunakan media tanam tanah.
::: Menanam sayur  dipot:::
 Berikut ini beberapa contoh sayuran yang dikemas dalam pot
sayuran dalam pot

::: Taman merambat ::: 
Tanaman dengan cara tumbuh merambat memang agak sudah dirapikan, namun kita masih bisa memanfaatkan tanaman sayur tersebut dengan membentuk/ menata sesuai dengan keinginan, misalnya saja sayur oyong dengan model tumbuh merambat dimanfaatkan sebagai atap carport.
tanaman merambat


4 comments:

  1. Terimakasih ibu dan bapak informasi yang sangat bermanfaat.
    Bolehkah saya izin share untuk buku anak-anak?
    Mohon hubungi saya di 085669185619


    terimakasih dan sukses selalu
    Tabik Pipiet Senja

    ReplyDelete
  2. Bagus infonya.

    Untuk Aquaponik apakah ada bahan lain selain kerikil untuk media tanam dan nutrisi tambahan untuk tanaman/ikan?
    Untuk media tanam dalam pipa apakah perlu rutin diganti?

    Terima kasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. untuk tanaman sayur dalam pipa ditanam dengan menggunakan teknik hidroponik sistem DFT. Media utamanya air yang dicampur dengan nutrsi hidroponik, air tersebut pada awalnya ditampung ke dalam bak air yang kemudian dialirkan dengan bantuan pompa aquarium.
      Penjelasan lebih lanjutnya akan saya buat artikel tentang pembuatan hidroponik sistem DFT

      Delete

Blogroll

Cari ide rumah ?????

Anda sedang mencari ide untuk rumah? dapatkan download gratis desain rumah di web "DayandraStudio"